Tuesday, September 25, 2018

RESEP DAN CARA MEMBUAT BAKSO TEMPE


Bahan:
  • 1 papan tempe
  • 250 gr tepung sagu
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 3 siung bawang putih yang harus kamu haluskan
  • garam secukupya
  • penyedap rasa secukupnya
  • air es secukupnya
Cara membuatnya:
  1. Potong tempe menjadi kecil-kecil, lalu kukuslah sampai tempe empuk, kemudian haluskan.
  2. Campurkan semua bahan kecuali air dan aduk sampai rata.
  3. Masukkan air es sedikit demi sedikit sampai jadi adonan yang bisa dibentuk.
  4. Rebus air, tambahkan minyak sayur 2 sdm.
  5. Kemudian, bentuklah adonan menjadi bakso bulat atau sesuai dengan selera.
  6. Lalu, masukkan ke air mendidih, kalau bakso sudah mengapung berarti bakso sudah matang.


No comments:

Post a Comment

Kumpulan Sajak-sajak Willy Ana